Ratusan Mahasiswa Maluku Demo
MAKASSAR, UPEKS--Ratusan mahasiswa asal Maluku
yang tergabung dalam Solidaritas Untuk Keadilan Masyarakat Taliabu
(Sukma), Maluku menggelar aksi demonstrasi, di Fly Over, Jl Urip
Sumoharjo Makassar, Kamis (24/1).
Demikian diutarakan, Mustakim Ladee SH, Jenderal Lapangan aksi
Sukma. Katanya, demonstrasi ini merupakan aksi damai, sekaligus sebagai
bentuk kepeduliannya terhadap pulau taliabu maluku utara.
Pihaknya, kecewa akan kebijakan pemerintah Kabupaten Kepulauan
Sula, Maluku Utara, tidak memberikan lagi kesejahteraan terhadap
rakyatnya. Kehadiran tambang di Pulau Taliabu yang seharusnya memberikan
kesejahteraan masyarakat Taliabu, ternyata berbanding terbalik dengan
realita yang terjadi, di mana tanah masyarakat digusur dengan paksa
dengan pihak investor tambang tampa ada pembicaraan lebih dulu.
Ironisnya, tanah mereka yang digusur tidak mendapatkan ganti rugi dari
pihak investor tambang.
Pihaknya juga menyayangkan, instansi tempat masyarakat berlindung
ternyata berpihak terhadap investor tambang. Berkisar 27 warga yang
menuntuk haknya terkait penggusuran berujung dibalik teruji bersi
(Penjara), “Seharusnya tempat bernaung masyarakat, menegakkan keadilan
terhadap masyarakat,” tururnya.
Dalam hal ini, beberapa mahasiswa yang tergabung dalm Sukma
merupakan gabungan dari OKP, OKM, dan Organda, yakni, Forum Aspirasi
Masyarakat Halmahera (Forasmata), Himpunan Pelajar Mahasiswa Taliabu
(HPMT), Penggiat alam bebas Indonesia Taliabu (GABI_Taliabu), Bursa idiologi
(BI), Perhimpunan pelajar mahasiswa halmahera utara (Hipmahalut), Front
mahasiswa seram bagian timur (Formaserbati), Ikatan pelajar mahasiswa
halmahera (IPMKT), Himpunan pelajar mahasiswa morotai (Hipma Morotai),
Himpunan pelajar mahasiswa halmahera tengah (HPMHT), dalam Himpunan
pelajar mahasiswa halmahera selatan (Hipma Halsel).(mg17/yok)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar